Lowongan Kerja Freelance

Lowongan Kerja Freelance
Dibutuhkan karyawan freelance dengan sistim kerja online. Bagi Anda yang tertarik silahkan lihat info selengkapnya di http://lowongankerjaonlinefreelance.blogspot.com/

Rabu, 18 Januari 2012

Mencegah Dan Mengatasi Rambut Rontok Dan Botak


Ketika rambut mulai rontok secara berlebihan dan terus menerus maka mulailah rambut tersebut menipis. Hal tersebut bisa disebabkan karena stres, keturunan, dan lain sebagainnya. Oleh karena itu, untuk mengatasi penipisan rambut maka sebaiknya Anda perhatikan beberapa hal. Yaitu: pertama, gunakan produk perawatan rambut yang dirancang untuk menumbuhkan kembali jumlah helai rambut, seperti shampoo dan kondisioner. Biasanya produk tersebut yang dirancang untuk menumbuhkan kembali rambut maka selalu diberi label volumizing, styling, lotion dan gel. Dari semua jenis produk perawatan rambut tersebut harus Anda perhatikan, apakah sudah disetujui oleh FDA. Bila Anda ragu maka sebaiknya konsultasikan keluhan Anda ke dokter.
Kedua, penampilan dengan potongan rambut yang pendek. Hal itu bertujuan agar rambut yang tipis tidak terlihat. Di samping itu, rambut yang pendek bermanfaat untuk mencegah kerontokan banyak. Hal ini terlihat jelas karena rambut yang pendek apabila habis keramas maka akan lebih cepat kering. Dan, kulit kepara pada rambut pendek akan mudah mennyerap oksigen, sehingga kesegaran kulit kepala dan rambut akan tetap terjaga.
Ketiga, gunakan ramuan tradisional. Dalam ramuan tradisional, Anda dapat menggunakan salah satu cara, dari dua cara, yang dianggap lebih mudah dan epektif. Yaitu: cara pertama, ramuan bisa di buat sendiri dengan lidah buaya yang diambil dagingnya, lalu dioleskan ke rambut seperti sampo. Lakukan secara rutin sampai rambut Anda benar-benar tidak rontok lagi.
Cara kedua, ambillah beberapa biji kemiri, lalu dibakar hingga mengeluarkan minyak. Oleskan minyak tersebut secara merata dipermukaan kulit kepala. Lakukan di malam hari menjelang tidur. Bersihkan rambut pagi harinya. Lakukan secara rutin hingga rambut tidak rontok.
Berikut ini beberapa cara agar rambut tetap terjaga dari kerontokkan atau botak.
  1. Hindari menyisir saat rambuta masih basah.
  2. Jangan sering menggunakan pengering rambut. Biarkan rambut mongering dengan alami.
  3. Untuk menjaga kelembaban rambut, gunakan pelindung kepala saat berada di bawah sinar matahari.
  4. Pilihlah sisir yang bergerigi yang halus dan jarang.
  5. Jangan terlalu sering mengikat rambut, karena pertumbuhan rambut terganggu
  6. Sekali dalam dua minggu, usaplah rambut dengan air perasan kelapa tua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar